INDRAMAYU – K2 FM – Kamis,14/2-2013,
13:46 WIB
Debat pasangan Cagub-Cawagub Jawa Barat akan
disiarkan langsung oleh Radio Kijang Kencana (K2 FM). Debat berlangsung di Gedung Balai Santika
Universitas Padjadjaran, Jatinangor Sumedang mulai pukul 19.00 sampai 21.00 WIB.
Radio K2 FM akan menyambung siarkan Debat
Cagub-Cawagub Jawa Barat dari Kompas TV. Kepastian pelaksanaan debat
disampaikan melalui ‘live streaming’ Kompas TV pada Kamis (14/2) pukul 12.30
siang. Dalam tayangan berita siang
tersebut, reporter Kompas TV Frisca Clarissa melaporkan persiapan di
lokasi. Selain debat, akan diisi
pula dengan pentas musik angklung yang dimainkan oleh group musik Bebenjo. Mereka memainkan musik tradisional Jawa Barat
yang dipadukan dengan musik modern. Tak jauh dari GOR Balai Santika, ratusan pendukung
ke-5 kandidat akan berkumpul di tempat ini.
Yang menarik, para pendukung akan duduk bersama karena tujuan dari debat
ini bukan mencari perbedaan namun mencari kesamaan visi dan misi untuk
membangun Jawa Barat yang lebih baik.
Dalam debat kali ini, 5 pasangan
Cagub-Cawagub Jabar akan diuji ketajaman visi-misinya oleh 5 orang Rektor dari
beberapa perguruan tinggi ternama di Jawa Barat.
Posting Komentar