(function(d) { var cwjs, id='chatwing-js'; if(d.getElementById(id)) {return;} cwjs = d.createElement('script'); cwjs.type = 'text/javascript'; cwjs.async = true; cwjs.id = id cwjs.src = "//chatwing.com/code/83d797d1-1dcb-4273-bce7-7f8fb767c8b5/embedded"; d.getElementsByTagName('head')[0].appendChild(cwjs); })(document); Penutupan Nadran Karangsong Dihibur OM New Palapa | K2-911 FM | KIJANG KENCANA
Home » » Penutupan Nadran Karangsong Dihibur OM New Palapa

Penutupan Nadran Karangsong Dihibur OM New Palapa

Written By K2-911FM on Kamis, Juli 14, 2016 | 16.32.00


INDRAMAYU – K2 FM – Kamis,14/7-2016, 15:32 WIB

                        Nadran Karangsong yang digelar sejak 11 Juli 2016, besok akan ditutup.  Acara penutupan berlangsung di lapangan Yayasan Mina Sumitra jalan raya Karangsong Indramayu.  Masyarakat akan dihibur oleh artis ibukota Mela Barbie diiringi orkes melayu terkenal asal Jawa Timur, New Palapa.

                        Penyanyi dangdut koplo Mela Barbie, dikenal sebagai artis panggung di pentas-pentas hiburan.  Meski jarang tampil di layar kaca, sosok Mela kerap dijumpai lewat youtube. 

           Sedangkan OM New Palapa yang sekarang lebih akrab dengan sebutan Aurora, akan membawa 3 artis pilihan.  Orkes pengusung musik koplo ini, identik dengan nama Cak Slamet sebagai penabuh kendang koplo terbaik saat ini.

                        “Pentas dangdut akan berlangsung mulai jam 9 pagi sampai 4 sore.  Jadi ada perubahan jadwal hiburan dangdut yang  awalnya malam menjadi siang hari,” terang sie acara Firdaus, Kamis (14/7).  

          Ia juga meluruskan kabar yang beredar di masyarat, bahwa tidak benar akan ada penyanyi Lesti.

               Jika pada beberapa tahun ke belakang, Nadran Karangsong ditutup dengan pesta kembang api, tahun ini ditiadakan karena penutupan dilakukan siang hari.  

             “Pihak Polres tidak mengijinkan acara berlangsung malam demi keamanan,” tambahnya.  

             Seluruh kegiatan Nadran Karangsong oleh KPL Mina Sumitra akan ditutup oleh Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar yang batal hadir saat pelepasan meron lalu.

                        Acara ‘closing’ nadran dijaga oleh aparat kemanan super ketat.  “Kita libatkan unsur keamanan terkecil, mulai desa Pabean Udik, kelurahan Karangsong, Trantib Kecamatan, Satpol PP hingga TNI/Polri,” jelas Firdaus.

                        Saat berita ditulis, sedang digelar pagelaran sandiwara Indra Putra di depan kantor KPL Mina Sumitra (gambar atas).  Kesenian sandiwara asal desa Cangkingan ini berlangsung sampai dengan malam hari.  (Jeffry)  
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Kang Imron Jagat
Copyright © 2011. K2-911 FM | KIJANG KENCANA - All Rights Reserved
Template Created by Yudhi Harjo
Proudly powered by Blogger