Ilustrasi
INDRAMAYU – Kamis,2/7-2015,
23:48 WIB
Indramayu bakal menjadi salah satu tempat
pelaksanaan cabang olahraga (cabor) renang nomor laut dan layar pada ajang
Pekan Olahraga Nasional XIX 2016. Hal
itu dikatakan Kepala Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten
Indramayu Dr. Odang Kusmayadi, MM.
Perhelatan
olahraga terbesar se-Indonesia PON XIX tahun 2016 mendatang berlangsung di Jawa
Barat. Dari sisi penyelenggaraan, Kota
Bandung digadang-gadang menjadi tuan rumah bagi pertandingan cabor terbanyak,
sisanya tersebar di Kota/Kabupaten di Jawa Barat. “Indramayu kebagian tempat
untuk pelaksanaan cabor renang nomor laut dan layar pada PON 2016 nanti,” kata
Odang ditemui Tim Liputan Khusus K2 FM, Kamis (2/7) di ruang kerjanya.
Pada
23 September 2015 akan didahului dengan babak kualifikasi untuk dua cabor
tersebut yang dilaksanakan di perairan Balongan. Odang mengaku bangga Indramayu mendapat
kepercayaan lantaran akan dikunjungi sekitar 700 atlet renang perairan terbuka
dan layar dari 19 propinsi.
Khusus
untuk cabor layar, Indramayu dipastikan kedatangan sejumlah atlet andalan Jawa
Timur yang menyandang status juara umum pada PON XVIII Riau 2012 lalu. Mereka adalah Badrul Sahid (RSX putra),
Hoiriyah (RSX putri) dan I Made Astika Oye (selancar mistral ringan). Merekapun kini fokus untuk turun pada kualifikasi
PON cabor layar di Indramayu.
Atlit-atlit layar Jatim membawa atlit-atlit andalan di bawah pelatih
Bambang Wijanarko.
Sebetulnya
cabor Selam nomor Laut juga direncanakan dilombakan di sini tapi pihak Pemkab
menyatakan belum siap. Pembangunan lokasi dan fasilitas perlu biaya besar. “Lagipula jika dibangun sekarangpun percuma
karena laut seputar Tirtamaya akan dangkal lagi, makanya kita tidak sanggup
untuk cabor selam nomor laut,” tambah Odang.
+ komentar + 1 komentar
weiiih k2 makin keren aja reporternya smngt mba sayang aku fens kalian
Posting Komentar