INDRAMAYU – K2 FM – Minggu,20/10-2013,
10:30 WIB
Ribuan peserta ‘Jalan Sehat Bareng Kang Yance’
memadati area Sport Center, Minggu (20/10).
Setelah berjalan kaki dari depan Pendopo, seluruh peserta menyatu untuk
berebut meraih hadiah tiket Umroh yang dijanjikan panitia.
Panas terik mentari tak dihiraukan peserta. Kalangan
anak-anak hingga usia tua, rata-rata mengenakan t-shirt bergambar Kang Yance
ikut menjadi peserta. Jalan sehat ini
bahkan melibatkan warga masyarakat dari 31 Kecamatan se-Kabupaten Indramayu.
Warsono
(51) peserta asal Sukra kepada K2 FM mengaku bangga ikut jalan sehat karena
pada dasarnya ia senang jalan kaki. “Saya
datang bersama 40 peserta dalam satu desa.
Jika menghitung satu kecamatan, dari Sukra sebanyak 150 orang,”
katanya. Warsono berharap kegiatan ini
kalau bisa diselenggarakan rutin sebulan sekali dan tidak hanya dilakukan di
ibukota Kabupaten.
‘Jalan Sehat Bareng Kang Yance’ yang digelar
hari ini merupakan pelaksanaan periode pertama dari tiga periode. Dua periode berikutnya akan dilaksanakan
bulan Januari dan Maret tahun depan dengan hadiah utama sebuah mobil dan satu
unit rumah.
Banyaknya peserta sempat mebuat macet
jalan-jalan di seputar area Sport Center, seperti di jalan Tridaya, Panjaitan, Tanjungpura
hingga meluber hingga ke Gatot Subroto.
Saat berita diturunkan, sebagian peserta
meski sudah sampai di Sport Center namun sejumlah peserta lain masih melakukan
start di alun-alun. K2 FM pada even ini
menjadi media partner sekaligus membagikan minum gratis. Jalan sehat ini dalam rangka memperingati HUT
Partai Golkar dan hari jadi Radar Indramayu.
(Jeffry)
Posting Komentar