(function(d) { var cwjs, id='chatwing-js'; if(d.getElementById(id)) {return;} cwjs = d.createElement('script'); cwjs.type = 'text/javascript'; cwjs.async = true; cwjs.id = id cwjs.src = "//chatwing.com/code/83d797d1-1dcb-4273-bce7-7f8fb767c8b5/embedded"; d.getElementsByTagName('head')[0].appendChild(cwjs); })(document); Grand Final “Aku Cinta Batik III” AFI Digelar Malam Ini | K2-911 FM | KIJANG KENCANA
Home » » Grand Final “Aku Cinta Batik III” AFI Digelar Malam Ini

Grand Final “Aku Cinta Batik III” AFI Digelar Malam Ini

Written By K2-911FM on Sabtu, Oktober 19, 2013 | 12.46.00



INDRAMAYU – K2 FM – Sabtu,19/10-2013, 12:45 WIB

                        Setelah melewati dua tahap seleksi yang menyaring peserta ajang “Aku Cinta Batik III”, panitia meloloskan 38 orang grand finalis yang dihelat malam ini, Sabtu (19/10) di Bajri Square SC Indramayu.  Dengan itu, setengah dari jumlah pendaftar telah tersisih di babak seleksi.

                        Ajang yang digagas Asosiasi Fotografer Indramayu (AFI) yang ke-tiga kalinya itu bakal menetapkan Juara I, II dan III dengan hadiah masing-masing Rp.1 juta, Rp. 750 ribu dan Rp. 500 ribu. AFI juga memberikan penghargaan khusus kepada The Best Model AFI sebesar Rp1,5 juta, Juara Favorit Rp. 250 ribu, dan Juara Fotogenik Rp. 250 ribu.  Tahun lalu, ajang serupa menyediakan total hadiah Rp. 6 juta (lihat : www.k2911fm.com  Lomba Model Foto Memasuki Tahap Pemotretan).  Kini diperebutkan total Rp. 11 juta.

                        Pada grand final nanti, AFI mengundang Bupati, Kadisporabudpar dan Ketua Dewan Kesenian Indramayu yang dimeriahkan tarian Randu Kentir dan pentas band asal Bekasi Statis Band.

                        Dari sebanyak 38 finalis itu, terbagi menjadi tiga kategori.  Tingkat anak-anak usia TK/SD bejumlah 15 orang, tingkat remaja usia SMP/SMA 15 orang dan tingkat dewasa/mahasiswa/umum 8 orang.  Semua peserta wajib mengenakan batik pada saat lomba sesuai ketentuan panitia. Merekapun diharuskan menyerahkan foto ukuran 10 R ketika mendaftar menjadi peserta serta biaya pendaftaran dipatok Rp. 250.000 per-orang.

                        Seperti penyelenggaraan yang sudah-sudah, Lomba Pemilihan Model Kota Mangga “Aku Cinta Batik III” mengusung batik sebagai identitas bangsa yang wajib dilestarikan oleh siapapun, utamanya kalangan muda.  Apalagi PBB lewat UNESCO telah mengakui dan memasukkan batik ke dalam Daftar Representatif sebagai Budaya Tak-benda Warisan Manusia (Representative List of the Intangible Cultural Heritage of Humanity) dalam Sidang ke-4 tentang Warisan Budaya Tak-benda di Abu Dhabi. 

                           Sebelumnya, pada tahun 2003 dan 2005, UNESCO telah mengakui Wayang dan Keris sebagai Karya Agung Budaya Lisan dan Takbenda Warisan Manusia.  (Jeffry)
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Kang Imron Jagat
Copyright © 2011. K2-911 FM | KIJANG KENCANA - All Rights Reserved
Template Created by Yudhi Harjo
Proudly powered by Blogger