INDRAMAYU – K2 FM – Senin,4/2-2013, 22:32 WIB
Tabligh
akbar bertajuk “Jawa Barat Bersholawat” bakal disiarkan langsung oleh K2 FM
Indramayu, Selasa 5 Pebruari 2013. Jika tak ada aral rintangan, Mitra K2 bisa
mendengar tausyiah dari Habib Muhammad Luthfi Bin Ali Yahya dari Pekalongan dan
Prof. DR. Manarul Hidayat dari Jakarta lewat 91,1 FM atau radio streaming www.k2911fm.com.
Tabligh ini dihadiri oleh 5 pasangan
Cagub-Cawagub Jabar. Acara berlangsung
di GOR Singalodra Sindang Indramayu. Dipastikan
isi tausyiah akan mengungkap seputar kepemimpinan Nabi Muhammad SAW yang patut
diteladani, sehingga bisa dihasilkan pemimpin (Jawa Barat) yang amanah. Tabligh ini sekaligus dapat meredam panasnya
suhu politik jelang kampanye 7 Pebruari 2013 Pilkada Jabar.
Habib
Muhammad Luthfi bin Ali Yahya lahir di Pekalongan 10 Nopember 1947. Beliau menerima ilmu syari’ah, thariqah dan
tasawuf dari para ulama besar. Kini
aktif pada pengajian Thariqah, Ihya Ulumidin, Fath Qarib dan dakwah.
Sedangkan
Prof. DR. KH. Manarul Hidayat sering berdakwah di berbagai tempat. “Ada hikmah
yang bisa diambil oleh umat menyangkut keteladanan Rasulullah dalam menjalankan
kehidupannya serta perjuangannya dalam menegakkan agama Islam”, kata DR.
Manarul saat memberi dakwah di Cilincing April 2012 lalu. Selain dengan menjalankan perintah Allah,
menjauhi larangannya dan mencontoh perilaku Nabi Muhammad, Insya Allah umat
Islam akan menjadi ahli surga. “Saat ini
adalah kesempatan kita berbuat dan mencontoh perilaku Nabi kita Muhammad SAW”,
ujar DR. Manarul.
Posting Komentar