INDRAMAYU – K2 FM – Sabtu,5/10-2013, 13:32 WIB
Motto Tentara Nasional Indonesia (TNI) Bersama Rakyat TNI Kuat, menjadi acuan
dalam kreativitas membangun dan memperkokoh kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Hal ini diimplementasikan melalui tugas-tugas TNI pada empat hal penting :
pembangunan ekonomi nasional, memelihara kerukunan dan kesatuan bangsa,
menyukseskan penyelenggaraan pemilihan umum dan suksesi kepemimpinan nasional
tahun 2014.
Peringatan HUT TNI ke-68 di Indramayu berlangsung
di Makodim 0616 Indramayu, Sabtu (5/10).
Upacara diikuti Bupati Indramayu Hj. Anna Sophanah, Dandim 0616
Indramayu Letkol. CPN Asyik Rudianto, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah,
Kapolres, FKKPI, Satpol PP, Pramuka dan jajaran keluarga besar KODIM 0616. Berindak selaku komandan upacara, Kapt.
Inf. Catur Prasetyo.
Inspektur upacara Letkol CPN Asyik Rudianto membacakan
amanat Panglima TNI Jendral (TNI) Moeldoko, bahwa momentum peringatan HUT TNI
ini sepatutnya dijadikan wahana untuk merefleksikan diri dan merevitalisasi
pengabdian TNI ke depan secara kontektual bagi kepentingan nasional.
Selepas upacara, digelar demonstrasi bela
diri militer bersama personil KODIM 0616 dan demonstrasi Merpati Putih dari KBT
DIM 0616. Setelah itu, dilakukan
pemotongan tumpeng oleh isteri Dandim kepada perwakilan personil militer yang berstatus 'mpp' (masa
persiapan pensiun-red) dan status PNS tertua.
Kepada reporter K2 FM Dodo Mahayasa, Dandim
Asyik Rudianto mengatakan, ke depan, TNI diharapkan benar-benar dapat mengayomi
dan melindungi Negara ini dari semua hambatan, tantangan, ancaman dan gangguan,
karena tidak menutup kemungkinan hambatan yang dihadapi bangsa ini amat
kompleks.
“Untuk itu, dituntut porofesionalisme jajaran
TNI dengan meningkatkan pertahanan dan kemampuan personilnya serta fungsi
masing-masing sesuai tuntutan reformasi,” jelas Dandim.
Posting Komentar