INDRAMAYU – K2 FM (19/7-2012) - Sebagai rasa syukur atas datangnya bulan Ramadhan 1433 H, ribuan muslim dari sejumlah OPD, Ormas Islam, Ormas Pemuda, serta pelajar dan mahasiswa Indramayu menggelar Pawai Tarhib, Kamis (19/7). Pawai dilepas Wakil Bupati Drs. H. Supendi M Si di halaman Pendopo Indramayu pukul 13.30 WIB mengitari rute seputar kota.
Rombongan pertama yang dilepas Wabup adalah Marching Band SMKN 2, diikuti Setda, DPPKAD, BKD, Dinkes, Dinas PU Cipta Karya, MTS Al-Washliah dan seterusnya. Peserta Pawai Tahrib mengenakan baju muslim disertai spanduk berisi ajakan menunaikan ibadah puasa. Sementara di sepanjang jalan yang dilalui, pawai disambut antusias masyarakat dari berbagai kalangan usia. Sebagian peserta dari pelajar sekolah SMA membubarkan diri sebelum finish karena harus mengikuti kegiatan ekskul di sekolah.
Pawai ini diwarnai pula dengan tetabuhan bernuansa Islami, menandakan kegembiraan warga muslim Kota Mangga menyambut datangnya bulan Suci Ramadhan 1433 H. (Jeffry)
Pawai ini diwarnai pula dengan tetabuhan bernuansa Islami, menandakan kegembiraan warga muslim Kota Mangga menyambut datangnya bulan Suci Ramadhan 1433 H. (Jeffry)
Posting Komentar