Indramayu Bird Club (IBC) menggelar latber bagi para kicau
mania dalam rangka memperingati ulang tahun ke-51 radio Kijang Kencana tahun 2019. Latber IBC berlangsung Sabtu 20 April 2019 di
samping GOR Dharma Ayu Indramayu.
IBC dalam soal penyelenggaraan latber sudah tak diragukan
lagi. Pengalaman matang dalam mengelar
lomba burung berkicau menjadikan IBC selalu dipercaya menangani even-even besar
seperti Bupati Cup dan sebagainya.
Even latber IBC memang bukan hanya sekedar gelaran biasa,
lantaran bakal menjadi ajang silaturahmi kicau mania tingkat pemula hingga
pemain papan atas. Ajang ini juga tidak hanya
bertabur hadiah, tapi mengangkat gengsi tersendiri buat para jawara burung
berkicau.
Dari 5 kelompok lomba yang dipertandingkan, kelas Diskominfo menjadi kelas paling diunggulkan untuk jenis murai batu. Kategori ini menjadi sangat spesial karena murai
batu dinilai salah satu jenis burung yang memiliki suara gacor cukup merdu.
Selain Diskominfo, IBC membagi kelas lain yakni Kijang
Kencana FM, Dendang Melayu, Rampak Dermayon dan Top Balada, dengan kisaran
hadiah variatif.
Ketua Indramayu Bird Club (IBC) Suwarta mengungkapkan, pihaknya telah melakukan persiapan meski waktu
mendesak. Namun untuk pelaksanaan dan publikasi bagi
Suwarta tak menjadi masalah. Ia optimis dengan kematangan pengalaman semua teratasi.
"Banyak cara dijadikan media paling ampuh untuk mensosialisasikan kegiatan latber ini. Biasanya pesertanya membludak, baik bird club maupun single fighter," terangnya.
"Banyak cara dijadikan media paling ampuh untuk mensosialisasikan kegiatan latber ini. Biasanya pesertanya membludak, baik bird club maupun single fighter," terangnya.
“Yang paling utama dari even ini
adalah bagaimana kami (IBC) dapat ikut memeriahkan peringatan ultah radio K2
FM,” tutur Suwarta. Ia juga
mengapresiasi langkah Diskominfo Indramayu yang telah memberikan kepercayaan
sepenuhnya dalam pelaksanaan kegiatan positif bagi kalangan kicau mania. (Jeffry)
Posting Komentar