INDRAMAYU – K2 FM – Jum’at,3/10-2014,
23:02 WIB
Bupati Indramayu Hj. Anna Sophanah hari ini meresmikan sejumlah sarana dan prasarana
umum, terkait hasil pembangunan yang telah dilaksanakan Pemkab Indramayu. Satu
di antaranya peresmian jembatan Kali Prawan yang membelah dua kecamatan yakni
Kecamatan Kandanghaur dan Kecamatan Bongas.
Jembatan Kali Prawan atau masyarakat setempat
biasa menyebut Jembatan Ciprawan, diresmikan Bupati Anna pada Jum’at
(3/10). Menurut warga, selama
berabad-abad jembatan ini dibangun dengan konstruksi kayu seadanya, sehingga rawan kecelakaan dan memakan korban anak sekolah. Kini setelah dibangun dengan menggunakan
teknologi alat berat, masyarakat setempat sudah dapat menikmati hasilnya.
Bupati Anna berpesan, jalan atau jembatan yang
sudah dibangun harus bersama-sama dijaga. Jembatan yang menghabiskan
anggaran sekitar Rp. 20 miliar lebih ini kata Bupati, mesti diawasi,
jangan sampai dilewati oleh kendaraan-kendaraan berat.
Kali Prawan mulai pertama dibangun melalui
pelaksanaan fisik konstruksi pada tahun 2012 dengan anggaran sebesar Rp. 5
miliar. Pembangunan tahap ke-dua
dilaksanakan setahun kemudian, menghabiskan anggaran Rp. 8,5 miliar. Dan pada 2014 ini pembangunannya menelan biaya sebesar Rp. 6.832.000.000.
Total
anggaran untuk pembangunan Jembatan Kali Prawan seluruhnya Rp. 20.332.000.000,
dengan panjang 110 meter, lebar 7 meter, serta tambahan trotoar kanan–kiri jembatan selebar 1 meter.
Warga
menyambut baik pembangunan Jembatan Kali Prawan yang sudah dinantikan sejak
lama. Kepada Bupati Anna, seorang ibu
mengaku dengan dibangunnya jembatan, transportasi menjadi lancar. Bukan hanya
sebagai sarana penghubung transportasi untuk mengangkut hasil pertanian saja,
juga untuk kelancaran anak-anak bersekolah.
“Sekarang anak saya kalau ke sekolah tepat waktu, padahal dulu sering telat dan jika tiba
di sekolah bajunya kotor,” kata ibu dari empat anak ini.
Selain meresmikan
Jembatan Kali Prawan, Bupati juga meresmikan Jembatan Talang Tembaga, Jembatan
Sindupraja, Masjid ‘Baitul Muttaqien’ Pasar Daerah Karangampel, Penataan
Bantaran Kali Cimanuk, Gedung Badan Kepegawaian Daerah, Dinas Keuangan Daerah,
Puskesmas Pondoh, Bumi Perkemahan Cikawung, Kantor Arsip dan Perpustakaan, SMAN
1 Lelea, Pasar Daerah Karangampel dan Renovasi Taman Makam Pahlawan Dharma Ayu
Indramayu. (Jeffry)
Bupati sebelum peresmian jembatan Kali Prawan. (Photo : Jeffry/Dok K2 FM)
Posting Komentar