(function(d) { var cwjs, id='chatwing-js'; if(d.getElementById(id)) {return;} cwjs = d.createElement('script'); cwjs.type = 'text/javascript'; cwjs.async = true; cwjs.id = id cwjs.src = "//chatwing.com/code/83d797d1-1dcb-4273-bce7-7f8fb767c8b5/embedded"; d.getElementsByTagName('head')[0].appendChild(cwjs); })(document); Syayidin Sang Pencipta Logo K2 FM : Kuning Penanda Sinar Penerang Hidup | K2-911 FM | KIJANG KENCANA
Home » » Syayidin Sang Pencipta Logo K2 FM : Kuning Penanda Sinar Penerang Hidup

Syayidin Sang Pencipta Logo K2 FM : Kuning Penanda Sinar Penerang Hidup

Written By K2-911FM on Sabtu, November 16, 2013 | 11.03.00


INDRAMAYU – K2 FM – Sabtu,16/11-2013, 11:03 WIB

Radio K2 FM kini resmi menggunakan logo baru.  Launching dilakukan pada Minggu (10/11), bertepatan acara Jumpa Fans.  

Logo baru K2 FM dibuat oleh Syayidin, SR, pelukis jebolan Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta, Fakultas Seni Rupa Desain (FSRD) Yogyakarta tahun 1987–1992. 

Tak beda dengan rancangan logo sebelumnya, logo baru tetap mengangkat maskot kebanggaan Indramayu yaitu seekor kijang. 

"Kijang emas (kencana) dinilai bermuatan sejarah penting berdirinya Indramayu," katanya.

Bentuk kijang menghadap ke atas diartikan K2 FM berorientasi ke arah kemajuan, ucap Diding, sapaan akrab Syayidin. 

Saat presentasi di depan fans dan hadirin, Diding mengupas makna dan filosofi logo baru K2 FM.

Lingkaran elips yang melatar belakangi kijang dimaknai sebagai kebersamaan.  Warna kuning mengandung filosofi, hidup ini satu kesatuan (unity), juga simbol ke-Tuhanan yang bersih dan bersinar.  

"Mudah-mudahan ini menjadi penanda penerang ke depan agar lebih bersinar lagi," jelasnya.   
  
Diding merancang sekaligus mempatenkan logo radio Kijang Kencana bukan hanya menjadi ciri dan simbol semata, melainkan keseriusan manajemen radio dalam berkompetisi dan mencari hal-hal baru yang lebih inovatif.

Sosok Diding dikenal sebagai seniman lukis Kota Mangga.  Sejak 2011 ia kerap mengadakan pameran lukisan, baik karya tunggal maupun pameran bersama pelukis lain di Indramayu, Bandung, Jakarta dan Tangerang. 

Pelukis kelahiran 11 September 1967 ini menjabat ketua Dewan Kesenian Indramayu (DKI) periode 2009-2012. 
Ia juga piawai bermain musik sebagai pemain perkusi dan keyboard dalam sebuah group band bersama Sihabudin, D. Wardana, Maday, dan Ade Tohri.

Logo baru yang dibuat Diding, didisain ulang karena logo lama terdapat kemiripan dengan logo merk dagang sebuah perusahaan pengencer cat. (Jeffry)




Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Kang Imron Jagat
Copyright © 2011. K2-911 FM | KIJANG KENCANA - All Rights Reserved
Template Created by Yudhi Harjo
Proudly powered by Blogger