(function(d) { var cwjs, id='chatwing-js'; if(d.getElementById(id)) {return;} cwjs = d.createElement('script'); cwjs.type = 'text/javascript'; cwjs.async = true; cwjs.id = id cwjs.src = "//chatwing.com/code/83d797d1-1dcb-4273-bce7-7f8fb767c8b5/embedded"; d.getElementsByTagName('head')[0].appendChild(cwjs); })(document); Metalcore Dominasi ‘Nite Rock’ K2 FM | K2-911 FM | KIJANG KENCANA
Home » , » Metalcore Dominasi ‘Nite Rock’ K2 FM

Metalcore Dominasi ‘Nite Rock’ K2 FM

Written By K2-911FM on Senin, September 16, 2013 | 12.12.00


INDRAMAYU – K2 FM – Senin,16/9-2013, 12:12 WIB

                        Sejumlah nomor-nomor berirama metalcore dan post-hardcore, mendominasi pemutaran ‘Nite Rock’ di 91,1 FM, Minggu (15/9).  Irama yang merupakan turunan dari hardcore itu seolah tak memberi tempat bagi jenis musik lain untuk tampil ke permukaan.  Tak kurang dari As Lay Dying, Asking Alexandria, Cradle of Filth sampai Eyes To Kill banyak di-request oleh niterocker sepanjang tiga jam penuh.  Bahkan lagu dari band asal Phoenix Arizona Bless The Fall muncul dua kali : Don’t Say Goodbye dan Open Water (feat Lights).

                        Banyaknya peminat jenis musik yang lekat dengan selera anak muda ini bisa jadi bermula dari band-band metalcore Indonesia yang mulai bermunculan.  Peminatnya lumayan banyak dari kota besar sampai pelosok pedesaan.  Di Indramayu sendiri, meski jarang ditampilkan band metalcore papan atas tanah air, tapi jika diamati hampir tiap bulan para ‘metalheads’ berbondong-bondong larut lewat ajang parade/festival metalcore.  Atraksi penonton bisa ditebak : jumping dan headbanging di depan panggung.

                        'Nite Rock' gelaran Minggu malam dibuka dengan tembang milik Ugly Kid Joe I’m Alright, disusul Black Veil Brides, In The End.  Sang DJ lantas memasang new entry dari Paramore Still Into You yang terdengar jelas aksen alternative rock-nya.  Berikutnya adalah giliran Bullet For My Valentine, maka meluncurlah nomor cadas Hearts Burst Into Fire.  Lagu dengan ciri khas injakan double pedal bass drum ini diawali sayatan melodi yang ditingkah riff menawan pada intro oleh lead guitarist Michael Paget dan mencapai anti klimaks lewat ‘scream’ (teriakan) vokalis Matthew Tuck.

                        Total 40 sms yang masuk membikin puyeng DJ lantaran ada juga yang pengen di play on rock jadul macam Led Zeppelin, Van Hallen dan Bad Company.  Meski begitu, 99,9 % semua lagu bisa diputar.  O ya, Dream Theater yang mewakili progressive rock juga muncul dua kali.  Satu di antaranya The Spirit Carries On versi live.  ‘Nite Rock’ akhirnya klaar jam 01.00 pagi yang ditutup lagu Hollow kepunyaan Pantera.  

                       Pada edisi tayangan kali ini, DJ 'Nite Rock' memuji si pengirim sms bernama Tommy asal Karanggetas yang selektif dalam me-request lagu rock.  Pasalnya, lagu yang diminta Tommy  selalu beda dan kadang bikin ribet.  Tommy meminta Black Label Society In This River yang diangkat dari kantong album ke-enam 'Mafia' (2005). Sama denganTommy, Iful (Kenanga) agaknya cukup kritis untuk so'al permintaan lagu.  (Jeffry)

                                  Di tangan produser  Greg Haver, Bullet For My Valentine mengalami kejayaan.
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Kang Imron Jagat
Copyright © 2011. K2-911 FM | KIJANG KENCANA - All Rights Reserved
Template Created by Yudhi Harjo
Proudly powered by Blogger